Windows Phone 8 (Apollo) sebagai penerus WP7 Mango terungkap, dikutip Info Teknologi dari supersite disebutkan Windows Phone 8 akan berbasiskan kernel Windows 8 dan bukan memakai kernel Windows CE seperti pada WP7.
Dan meskipun menggunakan kernel yg berbeda, namun semua applikasi yang ada di WP7 tetap akan dijalankan dengan WP 8 (backward compatible).
Meskipun Windows Phone 8 dirumorkan baru akan dirilis pada Q4 2012, tapi tidak ada salahnya untuk melihat fitur-fitur yang ada, siapa tau pembaca mengalihkan minatnya dari handphone Android atau BlackBerry ke Windows Phone :).
Fitur Windows Phone 8
– Data Smart, fitur ini akan menghemat penggunaan internet dan memberitahukan berapa banyak data yang telah dipakai. Nantinya bisa diintegrasikan dengan langganan paket data dari operator seluler
– Internet Explorer 10 Mobile, versi Internet Explorer khusus mobile
– Penggunaan komponen Windows 8, semua komponen yg ada di WP8 seperti kernel, multi-core processor support, sensor fusion, security model, network, video dan grafik berasal dari Windows 8.
– Applikasi sync yang terintegrasi dan kompatibel dengan Windows 8, WP8 dan TV (Xbox vNext) untuk berbagi foto, musik, video antar ketiga device.
– Dukungan untuk Bisnis. Enkripsi BitLocker dengan hardware accelerated dan kemampuan Secure Boot yang sama seperti Windows 8; mendukung policy Exchange ActiveSync dan System Center yang dapat dikonfigurasi. Pihak korporat nantinya juga bisa mendistribusikan applikasi WP8 secara private.
– Peningkatan kamera dan applikasi baru yg lebih baik
– App-to-App communication, Integrasi SkyDrive (cloud storage), Applikasi Skype (optional), Local Scout dengan rekomendasi personal, NFC dan wallet