Handphone Android Super, mungkin itu julukan yang tepat untuk hp Android yang akan dikeluarkan oleh LG.
LG Optimus 4X HD pantas disebut “super” karena memiliki spesifikasi yang mumpuni, dibekali dengan prosesor NVIDIA Tegra 3 quad-core 1,5Ghz, layar IPS LCD 4,7 inchi (HD 1280×720), kamera 8MP, RAM 1GB dan 16GB internal storage.
Tidak hanya itu saja, HP Android ini akan sudah terinstall Android Ice Cream Sandwich. Dan untuk mendukung tenaga besar yang dimilikinya, LG Optimus 4X HD akan dibekali baterai berkapasitas 2,150mAH.
Rencananya LG Optimus 4X HD akan didemokan di ajang Mobile World Congress minggu depan dengan waktu rilis yang diperkirakan pada kuartal kedua 2012.
Tunggu foto, spesifikasi dan juga harga LG Optimus 4X HD saat handphone ini resmi diliris.
yang super mah yang megang #ehsalahfokus hehehe