Google hari ini menposting laporan keuangan untuk kuartal 1 tahun 2012 dan usulan 2-for-1 Stock Split.
Dalam laporannya Google menyebutkan bahwa pendapatan mereka di Q1 2012 meningkat 24% menjadi $10,65 Milyar dan untuk laba bersih mengalami peningkatan 60% menjadi $2,89 Milyar bila dibandingkan dengan kuartal yang sama di tahun 2011.
Ada fakta menarik dari laporan Google, disebutkan nilai rata-rata CPC (cost-per-click) yang merupakan sumber pendapatan utama telah menurun 12% dibandingkan kuartal yg sama tahun sebelumnya (Q1 2011), dan turun 6% dibanding kuartal sebelumnya (Q4 2011).
Namun menurunnya CPC diimbangi oleh naiknya jumlah klik iklan (Paid Click) sebesar 39% dari kuartal tahun sebelumnya (Q1 2011) atau naik 7% dari kuartal sebelumnya (Q4 2011).
Larry Page berujar bahwa penurunan nilai CPC lebih dikarenakan kombinasi dari penurunan nilai mata uang, peningkatan penggunaan mobile, dan peningkatan kualitas iklan. Larry Page juga berujar bahwa rendahnya nilai CPC Google meningkatkan ROI (return of investment) untuk para pengiklan.
Info Teknologi beropini penurunan nilai CPC hampir pasti dikarenakan penggunaan device mobile (tablet, handphone) dan bukan 2 alasan lain yang disebutkan Larry Page. Lagipula sampai saat ini Google ataupun advertiser lain belum mampu memecahkan masalah untuk menghantarkan iklan di device mobile, baik dari segi platform maupun bentuk penanyangan iklan yang efektif.
Selain menyampaikan Financial report untuk kuartal ini, Google melalui founder-nya Larry Page dan Sergey Brin mengusulkan 2-for-1 Stock Split, yang merupakan tipe saham terpisah untuk investor dimana para pemegang saham tidak memiliki hak suara untuk melakukan voting.